Kemenangan wajib bagi kedua tim. Atletico tidak ingin tertinggal semakin jauh dari kompetitor lainnya sedangkan Madrid tak mau berisiko disalip Barcelona, yang di laga lainnya hanya berhadapan Malaga."Sulit untuk menyamai sebuah tim seperti Madrid -- beberapa tahun lalu, hal tersebut tidak terpikirkan. Tidak ada favorit di pertandingan ini, mudah-mudahan kami bisa memberi suporter kami sedikit kegembiraan," kata pemain senior Atletico ini di AS.
"Tidak perlu dijelaskan lagi apa pentingnya derby ini bagi Atletico Madrid, bagi Real Madrid, untuk kotanya sendiri, dan bahkan untuk negara ini."Calderon sendiri akan mementaskan derby Madrid untuk terakhir kalinya. Gabi dkk. akan pindah ke stadion baru mulai musim depan. "Lagi pula, ini akan menjadi derby terakhir di Calderon yang artinya pertandingan nanti akan terasa lebih spesial," imbuh Gabi.
Gelandang Atletico Madrid Gabi Fernandez menilai tak ada tim yang lebih diunggulkan dalam Derby Madrid, akhir pekan ini. Sekalipun Real Madrid lebih konsisten.Usai jeda internasional, La Liga akan memanggungkan duel sengit ibukota saat Atletico menjamu Madrid di Vicente Calderon, Minggu (20/11/2016) dinihari WIB. Ini adalah pertemuan pertama kedua tim sejak Madrid mematahkan hati rivalnya itu di final Liga Champions 2015-16.
Namun demikian, Los Rojiblancos lebih superior dari Madrid di La Liga. Dalam lima perjumpaan terakhirnya, Atletico belum pernah kalah dengan mengantongi tiga kemenangan dan dua seri, termasuk kemenangan telak 0-4 di Calderon, Februari 2015.Akan tetapi, Madrid melaju kencang di musim ini dengan tidak terkalahkan dalam 11 pertandingan pertama liga. Alhasil, pasukan Zinedine Zidane itu memuncaki klasemen dengan keunggulan enam poin dari Atletico di posisi empat.
Gareth Bale Punya Catatan Buruk Kontra Atletico Madrid | PT Bestprofit Futures Bandung
Sejak diboyong Madrid pada 1 September 2013, Bale telah melakoni 13 laga kontra Atletico. Tercatat, pemain Wales itu meraih tiga hasil imbang, serta masing-masing lima kemenangan dan kekalahan.Dari 13 laga tersebut, Bale hanya mampu mencetak satu gol. Gol itu dicetaknya pada partai final kompetisi Liga Champions di Estadio da Luz, Portugal, 24 Mei 2014. Ketika itu, Sergio Ramos dan kawan-kawan mampu meraih kemenangan atas Atletico dengan skor akhir 4-1.
Itu artinya, Bale belum pernah menggetarkan jala Atletico ketika bermain di Santiago Bernabeu maupun Vicente Calderon. Catatan tersebut terbilang buruk, untuk seorang pemain yang ditebus dengan harga 101 juta euro (Rp. 1,44 miliar).Sebab, publik Madrid tentunya mengharapkan penampilan maksimal dari mantan penggawa Tottenham Hotspur itu. Mereka ingin agar Bale menjadi penentu kemenangan dalam laga-laga penting El Real, khususnya saat bersua tim rival sekota.
Musim ini, Gareth Bale telah mencetak tujuh gol plus tiga assist dari 14 penampilan di semua ajang untuk Real Madrid. Sepuluh gol dilesakkannya di pentas La Liga, dan sisanya di Liga Champions.
Pemain Real Madrid, Gareth Bale, mempunyai catatan buruk ketika bersua rival sekota, Atletico Madrid. Kedua tim akan berjumpa pada pertandingan pekan ke-12 La Liga, di Vicente Calderon, Sabtu (19/11/2016).Pemain Real Madrid, Gareth Bale, mempunyai catatan buruk ketika bersua rival sekota, Atletico Madrid. Kedua tim akan berjumpa pada pertandingan pekan ke-12 La Liga, di Vicente Calderon, Sabtu (19/11/2016).
Gabi Waspadai Luka Modric Ketimbang Ronaldo Dan Bale | PT Bestprofit Futures Bandung
Menurut gelandang Atletico Madrid, Gabi, Luka Modric menjadi pemain yang patut diwaspadai dalam pertandingan akhir minggu nanti. Gabi menilai Modric lebih penting untuk diwaspadai ketimbang Christiano ronaldo dan Gareth Bale. Sebab, permainan Real Madrid akan lebih berkembang ketika Modric diturunkan menjadi starting line up.
“(Real) Madrid berusaha untuk memulihkan pemain terbaiknya dan mereka banyak berbicara mengenai apa yang kami lakukan. Dan bagaimana mereka melihat kami,” ujar Gabi yang dikutip dari Goal, Selasa (15/11/2016).Atletico Madrid akan meramu strategi untuk dapat menjegal langkah Los Blancos-julukan real Madrid. Kemenangan ini sangat penting agar dapat memperlebar jarak dengan Sevilla di posisi kelima.
“Bersama Modric, mereka mampu memulihkan pemian terbaiknya. Dia satu-satunya yang membuat mereka bermain dan memberikan keseimbangan tim. Kami akan mencoba untuk melawan kemampuan playmaker tersebut,” tuntas pemain berusia 33 tahun tersebut. Atletico Madrid akan menjamu Real Madrid di Stadion Vicente Calderon pada lanjutan La Liga 2016-2017. Akhir pekan nanti akan menjadi laga pertama yang mempertemukan kedua tim pada musim ini.
PT BestProfit